Sabtu, 06 November 2010
Motivasi Tingkat Tinggi
Ada dua cara untuk menjalani hidup :
"Anda bisa hidup dan mengganggap bahwa keajaiban itu tidak ada, atau anda menganggap bahwa segala sesuatu adalah keajaiban" (Albert Einstein)
Ketika kita menginginkan sesuatu, maka alam semesta akan meresponnya dan dengan pikiran ditambah keyakinan yang kuat maka alam semestapun akan mewujudkannya. Alam semesta selalu berpihak pada orang yang bersungguh sungguh dalam keinginannya sehingga kita akan menyadari keajaiban bukanlah barang yang langka tetapi kita dapat menemukannya dimanapun dan kapanpun.
Orang dapat mengartikan keajaiban adalah sesuatu yang susah dijangkau oleh pikiran nyata, amat langka dan jarang terjadi. Padahal sesungguhnya setiap hari kita terlibat dengan keajaiban dan bahkan kita sangat akrab mengenalinya seperti Langit biru,Matahari pagi, Bulan bersinar bahkan Mata, Tangan dan Seluruh anggota tubuh kita adalah keajaiban.
Keajaiban akan datang pada orang yang benar benar mencintai : semakin banyak yang mereka berikan semakin banyak pula yang mereka dapatkan. Kecerdikan ditambah keberanian disertai dengan kerja keras akan melahirkan mukjizat.
Ketika kita menginginkan sebuah keajaiban maka kita harus memulainya. Jika ingin pintar maka mulailah dengan belajar, jika ingin berubah lakukanlah perubahan, jika ingin.....lakukanlah........dan seterusnya, sehingga akhirnya kita menyadari bahwa sesungguhnya kita sedang melakukan sebuah keajaiban.
Keajaiban yang sesungguhnya adalah cinta yang dapat memberikan inspirasi pada orang lain dan segala sesuatu yang berasal dari cinta adalah keajaiban.Monster keajaiban yang terbesar sebenarnya ada pada diri kita sendiri karena sesungguhnya semua yang ada pada diri kita adalah pemberiannya, kita harus berterimakasih untuk keajaiban keajaiban kecil maka kita akan menerima keajaiban yang lebih besar.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar